Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun menyalami para perwira dan jajarannya dalam rangkaian kenaikan pangkat itu. (Foto: Dok. Pendam XIV/Hsn).
Indonesiantimes.com, MAKASSAR – Panglima Kodam (Pangdam) XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P., memimpin Upacara Laporan Korps Kenaikan Pangkat Perwira Menengah dan PNS Golongan III Kodam XIV/Hasanuddin.
Informasi yang direkam dari Penerangan Kodam (Pendam) XIV/Hasanuddin menyebutkan, Laporan Korps Kenaikan Pangkat Perwira Menengah (Pamen) dan PNS Golongan III itu untuk periode 1 Oktober 2024.
Upacara korps kenaikan pangkat tersebut berlangsung di Balai Pertemuan Hasanuddin (BPH) Makodam XIV/Hasanuddin, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa, (1/10/2024).
Adapun Korps kenaikan pangkat lingkup Kodam XIV/Hasanuddin tersebut, untuk perwira dari Kapten ke Mayor 21 orang, dari Mayor ke Letkol 12 orang dan dari Letkol ke Kolonel 15 orang. Sedangkan untuk PNS Kodam sebanyak 65 orang PNS Golongan III. (*).
Pewarta/Editor: ABDUL
informasi: Berita ini juga tayang di Nuansabaru.id, media grup network Indonsiantimes.com.
Tinggalkan Balasan