Menu

Mode Gelap
Kunker ke Palopo Kapolda Sulsel Soroti Tugas Kepolisian Turut Diawasi Masyarakat Melalui Teknologi Digital dan Medsos Sebanyak 70 Orang di Kentucky, AS Tewas usai Diterjang Tornado Dahsyat Kemendag Cabut Larangan Penjualan Minyak Goreng Curah Berita Populer: Uji Coba Gage ke Anyer-Kunjungan Wisman 2022 Diprediksi Rendah Bosen Kerja Kantoran? Jadi Atlet MMA Aja! Di Negeri Sawit, Minyak Goreng Tak Terjangkau

Ekspressi

Essay untuk Sang Pemimpin Baru Sidenreng Rappang 2025-2030

badge-check


Essay untuk Sang Pemimpin Baru Sidenreng Rappang 2025-2030 Perbesar

Oleh: Abdul Muin L.O *)

Sosok H. Syaharuddin Alrif Sang Nakhoda baru Sidenreng Rappang yang dinantikan gregetnya. (Foto: Dok. Istimewa).

Example 400x500

Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif dari Rakyat oleh Rakyat dan untuk Rakyat 

Indonesian-times.com, SIDRAP – Ketika kaum milenial tampil sebagai pemimpin, geliatnya diiringi semangat yang membara. Ketika aktivis organisasi dipercaya memimpin, kepemimpinannya akan kritis dan visioner

Jika anak rakyat terpilih jadi pemimpin, sentuhannya akan tajam dan merakyat. Jika bukan pewaris terpilih jadi pemimpin, gregetnya akan bernuasa lain yang mengejutkan

Syaharuddin Alrif adalah representase generasi muda dan kaum milenial yang terpilih memimpin Sidrap. Syaharuddin Alrif adalah pemimpin yang lahir dari rakyat. Syaharuddin Alrif dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat

Dia bukan pewaris atau pelanjut petahana. Dia bukan pemimpin karbitan yang muncul karena sensasi. Dia murni muncul dari dinamika perjuangan panjang yang melelahkan. Dia pejuang tangguh yang terseleksi lewat persaingan kontestasi yang fair. 

Oleh karenanya, bayang-bayang sentuhannya dipastikan berbeda dari pemimpin sebelumnya. Kebijakan-kebijakannya diprediksi bakal inovatif. Derap langkahnya dinantikan akan menggeliat

Dari latarbelakangnya yang terbentuk dari setumpuk pengalaman, gaung kepemimpinannya bakal menyiratkan pesan bermakna. Pesan yang tak terelakkan bagi aparatur yang dipimpinnya. Aparatur harus sigap menyikapi gaya kepempinannya yang khas. 

Aparatur yang berkinerja baik, berdedikasi, kreatif, disiplin dan bertanggungjawab akan merasakan suasana kerja yang nyaman, sehat, segar dan serasi. Terjadi interaksi yang menyatu dan produktif.

Aparatur yang siap dengan penugasan menjalankan program dengan sukses dan bertanggungjawab, diyakini akan terus diberdayakan dan diberdayakan.

Lain lagi aparatur yang punya kebiasaan kurang baik. Mungkin ada aparatur yang biasa abai dengan tugasnya. Kalau ada aparatur yang rajin hadir tapi kinerjanya ‘ngaur’. Ataukah ada aparatur yang bergaya cuek dan suka menyepelekan tugasnya, sangat mungkin mereka bakal tersisih.

Yang pasti di bawah kepemimpinan politisi fenomenal yang sukses itu, masyarakat menantikan Sidenreng Rappang yang lebih maju dan sejahtera. Selamat memacu derap langkah Bumi Nene’ Mallomo. (*).

*) Abdul Muin L.O

Pemimpin Redaksi Indonesian-times.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Sidrap Mantapkan Langkah untuk Investasi Sapi Perah

21 Maret 2025 - 09:52 WIB

Dorong Investasi, Sidrap Rancang Aturan Insentif dan Kemudahan Modal

21 Maret 2025 - 09:34 WIB

Sidrap Perkuat Digitalisasi Layanan Publik Bersama Bank Sulselbar

21 Maret 2025 - 06:30 WIB

Tradisi Tahunan Pemkab Pinrang Gelar Klinik Ramadhan

21 Maret 2025 - 06:30 WIB

Heboh, Produknya Dipalsu, Produsen Mukena Tren Indonesia SiSeSa Turun ke Sidrap dan Makassar ‘Ngusut’ Kasusnya

21 Maret 2025 - 02:48 WIB

Trending di Ekspressi